PENABEKASI.ID - Jakarta, Setelah adanya persoalan di internal HMI cabang Bekasi dengan pelayangan surat gugat ke PB HMI, akhirnya di respon baik oleh PB HMI dengan mengadakan rapat presidium untuk membahas cabang - cabang terutama HMI cabang Bekasi setelah di bahas di bidang PAO PB HMI.

Di dalam rapat tersebut banyak sekali pandang yang berbeda terutama membahas konflik pada internal HMI cabang Bekasi, namun setelah di kaji berdasarkan data yang di terima dan melalui pendekatan landasan AD dan ART HMI akhirnya memutuskan :
1. Mencabut berkas SK HMI cabang Bekasi atas nama Budi Nasrullah.
2. Dan di kembalikan kepada bidang PAO untuk selanjutnya  di proses kembali

Menurut syahridin sebagai mid formature II terpilih "Alhamdulillah langkah awal telah membuahkan hasil dari rapat presidium PB HMI, dengan sah PB HMI mencabut SK HMI cabang Bekasi atas nama Budi Nasrullah dan saya rasa PAO PB HMI mempunyai sikap yang sesuai dengan menjaga nama baik himpunan". tuturnya
Terlihat puluhan kader-kader HMI cabang Bekasi mendatangi sekretariat PB HMI untuk mengawal keputusan PB HMI malam ini.

Khaqim sebagai mid formature I terpilih mengatakan "Saya harap juga kondisi seperti menjadi catatan agar ini tidak terjadi kembali karena sangatlah krusial persoalan status mahasiswa apalagi sampai memalsukan data mahasiswa untuk mencalonkan diri sebagai ketua umum, tentu ini akan mencoreng nama baik HMI. Gugatan ini sebenarnya sudah masuk sebelum di lantiknya saudara Budi dan kita pun sudah sepakat untuk pelantikan di tunda untuk menyelesaikan persoalan di internal HMI cabang Bekasi namun kenyataannya tidak di indahkan bahkan malah melakukan pelantikan secara diam-diam." Tutur Khaqim 

Willy selaku kader HMI cabang Bekasi mengatakan "pada hari ini saya Dan Chaeroniza mencoba meminta klarifikasi terkait pelantikan HMI Cabang Bekasi yang Inskonstitusional dan beliau Imam Renaldi Nasution mengatakan, tidak tahu sama sekali permasalahan di internal bekasi yang sehingga dia dikabari oleh salah satu senior bekasi untuk melantik, dan meminta maaf kepada seluruh keluarga besar HMI Cabang Bekasi dan KAHMI Bekasi atas kejadian tersebut, dia juga menyampaikan tetap mengikuti keputusan PB HMI terkait penyelesaian gugatan HMI Cabang Bekasi, yang kemarin malam sudah disahkan untuk menyabut SK dan ditinjau kembali agar di selesaikan secara organisasi." Tutur Willy saat kami wawancara